Husniati, Husniati (2024) Implementasi Terapi Okupasi Menggambar Pada Pasien Halusinasi Pendengaran Di Unit Rehabilitasi Psikososial RSKD Dadi Makassar. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Makassar.
![]() |
Text
KTI_HUSNIATI_PO713201211113.pdf Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
![]() |
Text
JURNAL_HUSNIATI_PO713201211113.pdf Restricted to Repository staff only Download (380kB) |
Abstract
Terapi okupasi menggambar merupakan suatu bentuk psikoterapi yang dilakukan dengan cara melibatkan pasien dalam aktivitas waktu luang dan dapat mengalihkan perhatian sehingga pasien dapat mengontrol halusinasi tersebut melalui mengambar. Tujuan Penelitian: Untuk mengetahui hasil implementasi terapi okupasi menggambar dalam menurunkan tingkat halusinasi pendengaran di Unit Rehabilitasi Psikososial RSKD Dadi Makassar. Metode Penelitian: Penelitian ini merupakan deskriptif kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan kuesioner PSYRATS yang melibatkan sebanyak 2 Subjek sebagai sampel dalam penelitian ini. Hasil Penelitian: Implementasi terapi okupasi menggambar pada pasien halusinasi pendengaran di Unit Rehabilitasi Psikososial RSKD Dadi Makassar menunjukkan adanya penurunan tingkat halusinasi pendengaran. Sebelum terapi okupasi menggambar, Ny. M mengalami halusinasi sedang dan Nn. W mengalami halusinasi berat. Setelah terapi okupasi menggambar, tingkat halusinasi pada Ny. M menurun menjadi ringan dan pada Nn. W menjadi sedang. Kesimpulan: Terapi okupasi menggambar ini efektif untuk pasien dengan gangguan persepsi sensorik halusinasi dan dapat dijadikan acuan atau referensi sebagai terapi non-farmakologi untuk mengurangi tingkat halusinasi.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Divisions: | Poltekkes Kemenkes Makassar > Jurusan Keperawatan > Keperawatan Makassar |
Depositing User: | Unnamed user with email hasnawati@poltekkes-mks.ac.id |
Date Deposited: | 04 Feb 2025 06:18 |
Last Modified: | 04 Feb 2025 06:18 |
URI: | http://repositorynew.poltekkes-mks.ac.id/id/eprint/186 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |