DAYA BUNUH EKSTRAK TEMU KUNCI (Boesenbergia Rotunda) TERHADAP NYAMUK Aedes aegypti DAN Culex DENGAN METODE ELEKTRIK CAIR

Afika, Nurul (2024) DAYA BUNUH EKSTRAK TEMU KUNCI (Boesenbergia Rotunda) TERHADAP NYAMUK Aedes aegypti DAN Culex DENGAN METODE ELEKTRIK CAIR. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Makassar.

[img] Text
skripsi lengkap Nurul Afika.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[img] Text
turnitin skripsi_Nurul Afika.pdf

Download (7MB)
[img] Text
Jurnal Nurul Afika 2.pdf

Download (426kB)

Abstract

Penyakit Demam Berdarah Dangue (DBD) dan Filariasis yang disebabkan oleh Nyamuk Aedes aegypti dan Culex masih belum terkendali dengan baik. Maka diperlukan pengendalian dengan menggunakan insektisida alami yang aman bagi lingkungan seperti tanaman temu kunci yang memiliki kandungan minyak atsiri, flavonoid, dan saponin. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan daya bunuh ekstrak Temu Kunci (Boesenbergia rotunda) dengan konsentarasi 30%, 45%, 60% terhadap Nyamuk Aedes aegypti dan Culex dengan metode elektrik cair. Jenis penelitian ini yaitu eksperimen semu dengan jumlah sampel nyamuk yang digunakan yaitu 480 ekor. Hasil penelitian pada ekstrak Temu Kunci (Boesenbergi rotunda) dengan konsentrasi 30% hanya mampu membunuh nyamuk Aedes aegypti 13 ekor (65%) dan Nyamuk Culex 13 Ekor (65%), Pada konsentrasi 45% mampu membunuh nyamuk Aedes agypti 16 ekor (80%) dan Nyamuk Culex 17 ekor (85%). Konsentrasi 60% mampu membunuh nyamuk Aedes agypti 19 ekor (95%) dan Nyamuk Culex 20 ekor (100%) dimana persentasi kematian nyamuk lebih dari 80% Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa Ekstrak temu kunci (Boesenbergi rotunda) dengan konsentrasi 30% tidak mampu membunuh nyamuk, konsentrasi 45%, dan 60% mampu untuk membunuh nyamuk Aedes aegypti dan Ekstrak temu kunci (Boesenbergi rotunda) dengan konsentrasi 30% tidak mampu membunuh nyamuk, konsentrasi 45%, dan 60% mampu untuk membunuh nyamuk Culex. Disarankan kepada Masyarakat untuk membudidayakan tanaman temu kunci sebagai insektisida alami.. Kata Kunci : Temu Kunci, Aedes aegypti, Culex, DBD, Filariasis

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > QF Environmental Health
Divisions: Poltekkes Kemenkes Makassar > Jurusan Kesehatan Lingkungan
Depositing User: Elsi1 Premiwati
Date Deposited: 21 Oct 2025 07:02
Last Modified: 21 Oct 2025 07:02
URI: http://repositorynew.poltekkes-mks.ac.id/id/eprint/767

Actions (login required)

View Item View Item